Suzuki Saluto 125 cc, skutik retro ancaman bagi scoopi?

Suzuki resmi meluncurkan motor matic 125CC bergenre retro klasik terbarunya. Tapi peluncuran ini  ini bukan di Indonesia melainkan di Taiwan. Suzuki Taiwan meluncurkan motor skutik yang diberi nama Suzuki Saluto 125 di akhir Desember 2019.
Sepertinya Suzuki di Taiwan ingin mencuri start dengan mempersiapkan salah satu senjata nya untuk tahun 2020 nanti di kelas matic 125 cc.
Kalau menurut saya tampilan dari Suzuki saluto ini lebih mirip dengan desain motor yang dikeluarkan Vespa di seri terdahulu. Sah-sah saja karena persaingan di kelas motor matic ataupun motor lainnya memang sangat ketat dan beberapa motor memang mempunyai desain yang mirip-mirip karena mengikuti selera yang pasar inginkan.

Tapi meskipun suzuki memajang tampilan yang sangat klasik di motor ini , pihak Suzuki tetap memberikan tampilan desain yang mewah dan elegan serta teknologi yang sangat canggih di dalamnya. 

Kira-kira tampilan, fitur dan desain seperti apa yang akan ditawarkan oleh Suzuki SALUTO 125CC ini? Berikut ini adalah penampakan dari motor Suzuki 125 yang dilansir oleh Supermoto8 :
Desain wajah Suzuki Saluto 125 ini terlihat membulat dan memakai lampu LED serta adanya drl plus lampu sein yang berada di bagian dek depan agak ke bawah.

Di bagian panel speedometer di kombinasikan antara speedo manual dengan digital dan beberapa fungsi fungsi yang menunjukkan indikasi bensin dan km.


Karena letak tangki yang ada di bawah pijakan kaki dan lubang tangkinya ada di dashboard kiri depan seperti yang dipakai motor freego yang ada di Indonesia. Membuat motor ini jadi bisa  menyediakan bagasi yang cukup luas , sepertinya untuk 1 buah helm bisa masuk di dalamnya dan masih ada disa space untuk membawa barang lainnya.
desain lampu stoplamp juga dibuat sangat futuristik meskipun dengan tampilan klasik. Menggunakan lampu LED dan lampu sein yang terpisah di bagian samping membuat motor ini memang menonjolkan kesan klasik dan menyerupai desain Vespa lama
Mesin Suzuki saluto 125cc
Di bagian mesin motor ini dibekali dengan 125CC teknologi SEP dan masih menggunakan sistim  pendingin udara. Mampu menghasilkan power maksimum sebesar 9.4 ps @ 7000rpm dan torsi maksimum 10 Nm @ 6000rpm. Suzuki mengklaim bahwa mesin yang dipakai bisa menghasilkan tenaga yang cukup besar namun tetap menjaga keiritan bahan, per 1 liter BBM mampu mencapai jarak sejauh kurang lebih 51 km, kalau menurut saya ini sudah sangat irit sekali.

Di bagian kaki-kaki menggunakan pelek 12 inci ciri khas motor-motor Eropa,kalau di Indonesia yang memakai ukuran pelek ini seperti Scoopy dan Yamaha freego, masih menggunakan velg telescopic dan sudah menggunakan cakram untuk kaki bagian depan.

Kira-kira akan diluncurkan di harga berapa,karena kemarin pada saat di pamerkan memang belum secara resmi diumumkan berapa Suzuki akan melepas motor ini di pasaran.

Nah bagaimana menurut sobat motor Indonesia, kalau Suzuki Saluto dibawa ke Indonesia kira-kira bisa merebut pasar motor matic kelas 125cc atau tidak? 




Post a Comment

Previous Post Next Post